Katingan, 12 April 2022. Pengadilan Negeri Kasongan menyelenggarakan kegiatan Rapat evaluasi bulanan periode Maret 2022. Rapat dipimpin oleh Ketua Pengadilan Negeri Kasongan Bapak Haris Budiarso, S.H, M.Hum. dengan dihadiri oleh Wakil Ketua, Para Hakim, Panitera, Sekretaris, dan seluruh pejabat struktural dan fungsional serta Pegawai dan PPNPN pada Pengadilan Negeri Kasongan. Dalam kegiatan rapat tersebut, pimpinan kembali mengingatkan tentang penegakan disiplin dan pengawasan kepada seluruh Aparatur Pengadilan Negeri Kasongan sesuai PERMA nomor 7, 8, dan 9.
Selanjutnya dibahas mengenai capaian kinerja Pengadilan Negeri Kasongan pada bulan Maret dan kendala-kendala yang dihadapi sesuai dengan hasil pengawasan bidang yang dilakukan oleh para Hakim Pengawas Bidang.